"Dalam rangka meningkatkan mutu pelayanan di lingkungan LPIS Al-Azhar Bening' akan didirikan MTs Plus Al-Azhar yang ditargetkan Tahun Ajaran 2020-2021 sudah menerima siswa baru. Demi suksesnya kegiatan tersebut kami mengharap amal jariyah dari bapak dan ibu wali murid, para tokoh masyarakat dan para donatur. Bagi yang berminat menyalurkan amal jariyahnya dapat menghubungi contac Person: 082131137057 (P. Awalin)085736291625 (P. Didin) dan 081334957095 (B. Yulis). Semoga amal jariyah kita semua diridhoi oleh Allah SWT. Amiin.

Rabu, 08 Januari 2014

PERINGATAN MAULUD NABI MUHAMMAD SAW KELUARGA BESAR LPIS AL-AZHAR BENING

Kepada Yth :
Bapak Ibu Wali murid dan Siswa
MI Plus Al-Azhar Bening
di tempat.

assalamu'alaikum wr wb
Berikut kami sampaikan jadwal kegiatan Peringatan Maulud Nabi Muhammad SAW keluarga besar LPIS Al-azhar Bening :
Pelaksanaan                 : Hari Rabu, 15 Januari 2014
Pukul                           : 07.00-10.00
Tempat                        : Di Masjid Darul Muttaqiin Bening
Mubaligh                     : Bapak Kepala KUA Kec. Wlingi
Rangkaian acara          :
1. Pembukaan
2. Pembacaan ayat-ayat suci al-Qur'an
3. Sambutan Kepala Madrasah
4. Mauidhotul Hasanah
5. Do'a
6. Ramah tamah.
Demikian informasi ini kami sampaikan, semoga bermanfa'at dan barokah.
wassalamu;alaikum wr wb
Kepala MI Plus Al-Azhar
ttd
Miftahul Awalin, S.Pd.I

REKREASI KELAS VI

Kepada Yth :
Bapak ibu wali murid dan para siswa kelas VI
MI Plus Al-Azhar Bening
di tempat.

asslmkm wr wb
Kami beritahukan kepada seluruh bapak ibu dan para siswa kelas VI bahwa REKREASI akan dilaksanakan besuk hari Kamis, 16 Januari 2014 dengan ketentuan :
1. Berangkat dari MI Plus Al-Azhar pukul 06.00;
2. Berbusana bebas rapi, sopan, dan mencerminkan nilai-nilai Islami;
3. Membawa perlengkapan Sholat lengkap;
4. Membawa perbekalan secukupnya;
5. Demi keamanan dan kesederhanaan pola hidup, dilarang membawa perhiasan dan barang-barang berharga kainnya;
6. Sanggup menjaga nama baik madrasah;
7. Mendapat ijin dan do'a restu orang tua;
8. Hal-hal lain akan diatur kemudian.
Demikian informasi ini kami sampaikan, semoga bermanfaat dan barokah.
wasslmkm wr wb
Kepala MI Plus Al-Azhar
ttd
Miftahul Awalin, S.Pd.I